Wortel untuk Mata Minus, Manfaatnya Itu Mitos Atau Fakta?

Jika kamu memiliki masalah minus pada mata, maka gunakanlah wortel untuk mata minus. Cobalah untuk mengkonsumsinya secara rutin, sebab kandungan sayuran ini baik untuk kesehatan mata. Lantas, apakah itu benar? Simak selengkapnya di sini!

Mitos Wortel dapat Mengurangi Mata Minus

Memiliki tekstur yang renyah saat dimakan, wortel adalah salah satu sayuran akar yang mengandung banyak gizi. Secara umum, wortel dapat menjaga kesehatan mata. Faktanya memang sayuran berwarna oranye ini memiliki kandungan yang baik untuk mata.

Berdasarkan Jurnal Pengabdian Masyarakat, wortel kaya akan kandungan beta karoten dan lutein, yakni kandungan yang berfungsi sebagai antioksidan untuk mencegah terjadinya kerusakan mata. Selain itu, kandungan beta karoten akan berubah menjadi vitamin A saat masuk ke tubuh manusia.

Lantas, apakah wortel untuk mata minus akan bekerja secara efektif? Wortel memang memiliki peran penting dalam menjaga kesehatan mata. Serta memiliki kandungan karotenoid yang berfungsi menajamkan penglihatan dan mencegah tubuh kekurangan vitamin A.

Namun nyatanya, semua kandungan itu tak bisa mengatasi mata minus. Hal tersebut karena gangguan minus terjadi saat bola mata berbentuk lebih panjang dari orang normal. Meskipun kamu mengonsumsi wortel dalam jumlah banyak, bentuk bola mata tidak akan kembali seperti semula.

Inilah mengapa meski wortel bermanfaat menjaga kesehatan mata, namun tetap tidak bisa mengobati minus. Oleh sebab itu, menjaga kesehatan mata adalah kewajiban setiap orang. Jadi, mata tidak akan mengalami masalah dan penyakit. Sehingga, kamu tidak perlu menggunakan kacamata.

Sejauh ini, mata minus hanya bisa disembuhkan dengan menggunakan lasik. Konsumsi jus wortel untuk mata minus hanya akan membantu merawat kesehatannya. Jika kamu ingin mengurangi mata minus, sebaiknya segera lakukan konsultasi dengan dokter. Karena prosedurnya jauh lebih menjanjikan.

4 Tips untuk Mencegah Mata Minus

Jika wortel untuk mata minus adalah mitos, maka kamu harus menjaga mata agar tetap sehat. Terapkanlah beberapa tips berikut ini untuk mencegah mata minus:

1. Jangan Melihat Terlalu Dekat

Masalah pada mata dapat dipicu karena aktivitas berlebihan, misalnya seperti melihat dan membaca objek terlalu dekat. Secara umum, kamu dapat melakukan aktivitas ini sehari-hari tanpa sadar. Contohnya seperti saat bermain ponsel, laptop, membaca, menulis, dan sejenisnya.

Oleh sebab itu, untuk mencegah terjadinya mata minus, kamu dapat mengusahakan untuk tidak melihat objek terlalu dekat. Selain itu, mulailah untuk membatasi waktu dalam bermain ponsel, sebab ini bertujuan untuk mengurangi risiko gangguan mata.

Pastikan juga untuk membaca dengan jarak pandang kurang lebih 30 cm. Pada penggunaan komputer atau laptop, kamu bisa memberikan jarak sekitar 50 cm. Selain itu, berikan juga jarak pandang 2 meter saat menonton televisi.

2. Konsumsi Makanan Bergizi

Makanan yang masuk ke tubuh akan memiliki peran penting dalam kesehatan. Tidak terkecuali pada kesehatan mata. Oleh sebab itu, agar dapat mencegah gangguan minus pada mata, kamu bisa mengatur pola makan sehat. Pastikan kamu mengonsumsi makanan yang kaya akan gizi dan nutrisi.

Pilihlah menu makanan sehat, mulai dari sayuran, buah-buahan, hingga gandum. Semua jenis makanan ini dapat mengurangi risiko terjadinya gangguan mata. Namun, kamu juga perlu memperhatikan pilihan sayuran dan buah-buahan. Lebih baik pilih sayur dan buah yang mengandung vitamin atau antioksidan tinggi.

Salah satu makanan yang baik untuk kamu konsumsi adalah wortel. Meskipun wortel tidak bisa kamu manfaatkan untuk mengurangi mata minus, mengonsumsinya secara rutin tidak akan merugikan. Selain itu, contoh makanan bergizi dengan kandungan vitamin lainnya adalah ubi manis, aprikot, paprika, jeruk, dan stroberi.

3. Istirahat dengan Cukup

Istirahat adalah hal yang tidak kalah penting, sebab dapat menjaga kesehatan tubuh secara maksimal. Salah satunya adalah kesehatan mata, sehingga kamu tidak akan mengalami gangguan penglihatan, terutama mata minus. 

Oleh sebab itu, jika mata sudah mulai lelah, sebaiknya istirahatkan mata. Jangan menunda waktu istirahat, sebab akan berdampak buruk pada kesehatan. Lantas, bagaimana cara untuk konsisten dalam istirahat?

Kamu bisa menggunakan aturan 20-20-20 sebagai cara untuk mengistirahatkan mata. Caranya sangat mudah, kamu harus mengalihkan aktivitas setiap 20 menit. Setelah itu, lihat objek lain yang memiliki jarak 20 kaki selama 20 detik.

4. Lakukan Pemeriksaan Secara Berkala

Ada beberapa kondisi gangguan penyakit kronis yang akan membuat kualitas penglihatan mata berkurang. Misalnya seperti hipertensi dan diabetes. Maka dari itu, cara paling mudah dan terbaik untuk mencegah mata minus adalah dengan melakukan pemeriksaan secara berkala.

Lewat pemeriksaan mata ini, kamu dapat mengetahui kondisi dan masalah pada mata. Mulai dari faktor penyebab, risiko masalah, hingga bagaimana cara untuk mengatasinya. Sehingga, kamu dapat mengambil langkah terbaik untuk mencegahnya sejak awal.

Sudah Paham Tentang Mitos Wortel untuk Mata Minus?

Dari penjelasan di atas, sudah dipastikan bahwa wortel untuk mata minus adalah mitos. Berfungsi untuk menjaga kesehatan mata, bukan berarti dapat mengurangi masalah mata. Oleh sebab itu, pastikan kamu menerapkan tips-tips di atas agar kamu tidak mengalami mata minus. Semoga membantu!

Refrensi:d

Sehat Kontan. Punya Penyakit Mata Minus? Kenali 6 Manfaat Wortel Bagi Kesehatan.https://kesehatan.kontan.co.id/news/punya-penyakit-mata-minus-kenali-6-manfaat-wortel-bagi-kesehatan

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Chat With Us

Profile Picture
Halo, aku ASHA asisten virtual kamu. Kalau ada pertanyaan, ASHA bisa bantu.
Profile Picture
Boleh tau nama kamu?
Icon
Halo, ada yang bisa Asha bantu?