Manfaat manggis tidak hanya untuk kesehatan tapi juga untuk kecantikan, lho. Yup, buah yang memiliki nama latin Garcinia mangostana L ini kaya akan kandungan baik seperti vitamin C, vitamin B2, magnesium, folat, hingga xanthones. Lantas, apa saja manfaat buah manggis yang bisa kamu rasakan? Berikut informasi lengkapnya!
Ragam Manfaat Manggis untuk Kesehatan dan Kecantikan
Sebagai salah satu buah yang cukup populer di Indonesia, tentu sangat mudah untuk menemukan buah manggis di pasaran. Selain rasanya yang manis dan menyegarkan, buah satu ini kaya akan khasiat baik seperti berikut ini:
1. Bantu Mengontrol Kadar Gula Darah
Manfaat pertama adalah bantu mengontrol jumlah kadar gula darah. Manfaat ini sudah dibuktikan oleh beberapa penelitian mengenai buah manggis. Salah satu penelitian yang menjadi rujukan adalah penelitian dari Nutrients pada tahun 2018 yang menguji ekstrak buah manggis kepada wanita obesitas.
Lebih jelasnya, hasil penelitian tersebut menunjukkan fakta tentang wanita yang obesitas yang mengonsumsi 400 mg ekstrak manggis setiap hari. Mereka mengalami penurunan resistensi insulin, yaitu salah satu faktor kadar gula darah tinggi.
Menjaga kadar gula darah agar tetap stabil tidak hanya dengan rutin mengonsumsi ekstrak manggis saja. Namun, kamu juga harus imbangi dengan pola hidup yang sehat seperti, olahraga, menghindari junk food, menghindari minuman yang mengandung gula tinggi, dan istirahat tepat waktu.
2. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh Manusia
Manfaat manggis berikutnya adalah bantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh berkat kandungan vitamin C yang melimpah di dalamnya. Kandungan vitamin C terkenal memiliki sifat antioksidan yang cukup tinggi, sehingga turut berperan dalam meningkatkan fungsi sel kekebalan tubuh dan mengurangi risiko terkena penyakit.
Selain kandungan vitamin C, manggis juga memiliki sifat antibakteri pada senyawa bioaktif yang terkandung di dalamnya. Sedangkan kandungan seratnya akan menjaga pencernaan dan merupakan salah satu komponen penting untuk kekebalan tubuh.
3. Menjaga Kesehatan Kulit
Selain buahnya, kulit manggis juga memiliki khasiat untuk kecantikan. Salah satu penelitian dari Journal of Clinical Biochemistry and Nutrition mengungkapkan manfaat kulit manggis yang sudah melalui proses ekstraksi dapat menjaga kesehatan kulit.
Dalam penelitian tersebut menunjukkan, bahwa seseorang yang sudah mengonsumsi ekstrak manggis sebanyak 100 mg setiap hari akan memiliki elastisitas kulit yang jauh lebih baik. Selain itu, ekstrak manggis juga dapat bantu memperlambat tanda-tanda penuaan kulit.
4. Bantu Mencegah Kanker
Kandungan xanthones di dalam manggis memiliki sifat antioksidan, antiinflamasi, dan antikanker. Karena itu, kandungan ini dapat bekerja untuk memperlambat perkembangan serta dapat melawan penyebaran sel kanker di dalam tubuh.
Namun, hal ini kembali lagi dengan bagaimana pola hidup yang kamu jalani. Perkembangan sel kanker di dalam tubuh tentu saja dilatarbelakangi oleh pola hidup yang tidak tepat. Jadi, untuk mencegah pertumbuhan kanker, jangan hanya mengonsumsi buah manggis saja, tapi juga mengatur pola makan dan berolahraga.
5. Meredakan Radang Sendi
Sifat anti inflamasi di dalam manggis bisa bantu meredakan radang sendi. Manfaat manggis satu ini sangat membantu para penderita radang sendi atau arthritis dengan gejala yang ringan.
Belum ada penelitian yang lebih spesifik tentang manfaat satu ini. Namun, kandungan aktif xanthones di dalam manggis memang sudah teruji klinis mampu melawan peradangan, termasuk radang sendi.
6. Menjaga Kesehatan Jantung
Manfaat lain yang juga sangat penting adalah dengan mengonsumsi buah manggis kamu bisa menjaga kesehatan jantung. Bukan rahasia umum lagi bahwa penyakit jantung merupakan salah satu jenis penyakit yang mematikan dan bisa menyerang semua kalangan, baik tua maupun muda.
Menjaga kesehatan jantung sudah menjadi kewajiban. Selain mengonsumsi ekstrak manggis, kamu juga harus memperbaiki pola istirahat, pola makan, dan olahraga yang rutin.
Jika kamu hanya mengandalkan buah manggis untuk menjaga kesehatan jantung tapi mengabaikan pola hidup lainnya, maka hasilnya akan sia-sia. Jadi, jika ingin terhindar dari penyakit mematikan ini, sebaiknya perbaiki pola hidup menjadi lebih baik sekarang juga!
7. Menjaga Kesehatan Sistem Pencernaan
Last but not least, manfaat manggis yang juga sangat penting adalah membantu untuk menjaga kesehatan sistem pencernaan. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, manggis merupakan salah satu buah yang mengandung serat cukup tinggi dan baik untuk dikonsumsi.
Agar kesehatan pencernaan kamu terjaga dengan baik, konsumsilah serat sebanyak 19-38 gram per hari. Makanan berserat tinggi adalah manggis dan sayur-sayuran. Pencernaan yang sehat akan bantu memperkuat sistem kekebalan tubuh kamu sehingga tidak mudah terkena penyakit.
Kamu Ingin Merasakan Manfaat Manggis untuk Kesehatan?
Itulah informasi penting mengenai ragam manfaat manggis bagi kesehatan sekaligus kecantikan. Selain mengonsumsi secara langsung, kamu juga bisa mengonsumsi manggis yang sudah melalui tahap ekstraksi. Meski sangat bermanfaat, pastikan kamu mengonsumsinya dengan takaran yang wajar, ya!
Baca Juga
Daftar Pustaka:
Hellosehat. 9 Manfaat Buah Manggis, Termasuk Membantu Turunkan Berat Badan.
J-STAGE. Mangosteen pericarp extract inhibits the formation of pentosidine and ameliorates skin elasticity.
Nutrients. Mangosteen Extract Shows a Potent Insulin Sensitizing Effect in Obese Female Patients: A Prospective Randomized Controlled Pilot Study.